Wisbenbae.blogspot.com, RIO DE JANEIRO -- Michael Phelps perenang asal Amerika Serikat yang berhasil megumpulkan 21 medali Olimpiade dalam karier berenangnya. Sosok satu ini sering kali terlihat mendengarkan musik sebelum melakukan aksi balapan di dalam air.
Atlet renang AS Michael Phelps mendengarkan musik sebelum berlaga di kolam renang Olimpiade Rio.
Ketika dalam masa persiapan untuk bertanding, Phelps sering kali terpergok asik dengan headphone besar menutupi kupingnya. Hingga akan menghadapi detik-detik terakhir berlombaan renang, dia masih asik mendengarkan musik.
Jadi, musik apa yang sebenarnya didengarkan oleh juara renang dunia itu? Menurut laporan The New York Times, daftar lagu sebelum bertanding Phelps merupakan campuran lagu dari Eminem, Young Jeezy, dan Eric Church. Lagu-lagu dengan tempo up beat menjadi pilihan atlet ini untuk memompa airan darah ke jantung agar lebih berdetak dan memanas.
Phelps juga sempat mengatakan pada Rolling Stone jika dia akan merasa dapat lebih cepat dan termotivasi ketika mendengarkan lagu Lil Wayne dan Young Jeezy. Sedangkan lagu-lagu Avicii dan Afrojack juga Steve Aoki menambah daftar lagu yang sering menemani.
Pada Guardian, pria berusia 31 tahun ini juga mengaku memasukan Eminem, Dr Dre and Notorious BIG dalam daftar persiapan lagu sebelum bertanding dikejuaraan.
Dalam Olimpiade 2016, dia baru saja membawa tiga medali emas dalam kategori 4x200 m gaya bebas estafet putra, 200 m gaya kupu-kupu putra, dan 4x100 m gaya bebas estafet putra. Tambahan medali tersebut melengkapi perolehan medali dari tahun-tahun sebelumnya hingga 21 medali Olimpiade, dilansir Malay Mail Online.
Post a Comment Blogger Facebook