GuidePedia

0


Darth Vader. ©wlwt.com

Wisbenbae.blogspot.com - Melihat tokoh-tokoh jahat dalam sebuah cerita selalu memnimbulkan kemarahan dalam diri kita terhadap hal-hal buruk yang mereka lakukan. Tokoh-tokoh jahat seperti Lord Voldemort atau Darth Vader merupakan dua dari banyak tokoh lain yang sangat dibenci. Tetapi sebuah penelitian mengungkapkan bahwa tokoh-tokoh seperti ini ternyata memiliki manfaat dalam perkembangan diri seseorang.

Dilansir dari Daily Mail, sebuah penelitian yang dilakukan oleh Jens Kjeldgaard-Christiansen dari Iniversity of Aarhus, Denmark mengungkapkan bahwa tindakan yang jahat dari tokoh-tokoh tersebut justru dapat memperbaiki sifat kita. Perilaku egois, sadis, dan kejam dari tokoh tersebut dapat membantu pembaca atau penonton dalam cerita tersebut menentukan tolak ukur dari moral mereka sendiri.

Dalam sebuah cerita biasanya tindakan yang jahat dari tokoh tersebut akan bertentangan dengan berbagai peraturan sosial serta rasa kebenaran dari tokoh utama. Protagonis atau tokoh utama dalam cerita biasanya juga akan berusaha bersama dengan teman-teman mereka untuk membela kebenaran dan menekankan nilai sosial yang dianut secara luas oleh masyarakat.

Tindakan-tindakan jahat yang dilakukan oleh berbagai tokoh biasanya juga akan direspons oleh penonton dan pembaca sehingga membangkitkan lagi rasa kebenaran yang sebenarnya mereka miliki dan bagaimana seharusnya mereka bersikap. Selain itu tokoh jahat biasanya juga memiliki perilaku dan suara yang ganjil sehingga mereka benar-benar terlihat jauh dari masyarakat.

Kjeldgaard-Christiansen juga mengungkapkan bahwa tokoh jahat dengan perilaku yang tidak terlalu ekstrem mencerminkan sisi gelap yang terkubur dalam hati manusia. Ketika seseorang mengenali bahwa hal tersebut buruk maka dia akan memendam dan membuang rasa tersebut sehingga bertindak jauh lebih baik.


Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top