GuidePedia

0

Ubud di Bali memang terkenal dengan alam hijau yang begitu indah. Nah, jika sedang berakhir pekan di Bali dan bosan ke pantai, cobalah trekking di kawasan Bukit Campuhan, Ubud. Pemandangannya begitu indah dipandang.

Wisata di Ubud, Bali, tak ada salahnya mencoba jalur trekking di Bukit Campuhan. Pemandangan indahnya mampu menyejukkan mata sekaligus menghapus rasa lelah. Traveler akan melintasi jalan setapak berbukit dengan alas batu sepanjang 2 km.

Memang, lokasi jalur trekking ini agak tersembunyi. Bahkan saya harus beberapa kali berputar untuk mencari jalur masuknya. Sampai akhirnya, saya berhasil menemukannya dengan menanyakan pada penduduk sekitar.

Untuk mencari jalur masuknya, pertama kali saya harus menemukan jalan setapak menuju Pura Gunung Lebah, tepatnya di sebelah Warwick Ibah. Nah, mulai di jalan desa ini, petunjuk mengenai jalur trekking Bukit Campuhan, mudah ditemukan.

Jalan menuju jalur trekking terdapat di sisi pura dan melintasi sungai di sebelahnya. Selanjutnya, lintasan batu berupa tangga langsung menyambut dan dilanjutkan jalur naik serta turun khas perbukitan dengan hamparan alang-alang hijau sebagai pagar hidupnya.

Saya memilih berjalan kaki. Tapi banyak wisatawan mancanegara yang melintasi jalan setapak ini dengan sepeda yang bisa disewa di pusat Ubud. Sekedar informasi, nama lokal yang digunakan untuk jalur ini sendiri adalah Bukit Suci Gunung Lebah.

Seperti namanya, bukit ini merupakan lokasi suci sehingga ada peraturan yang harus dipatuhi tiap pengunjung. Di antaranya dilarang membuang sampah sembarangan dan berbuat asusila. Jika melanggar akan ada sanksi adat yang dikenakan.



Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top