September dan Oktober tampaknya menjadi bulan yang sibuk di industri perangkat mobile. Sejumlah produsen memperkenalkan smartphone terbarunya dalam jarak yang hampir berdekatan. Huawei pun rupanya tengah menyiapkan rilisan perangkat barunya.
Kali ini giliran budget smartphone alias smartphone murah yang akan diluncurkan Huawei. Handset yang disebut sebagai Huawei Play 5 ini pun telah menampakkan diri di situs TENAA. Lantas apa saja yang ditawarkan smartphone ini?
Menurut informasi di situs tersebut, Huawei Play 5 sebenarnya adalah seri dari 4 smartphone yang memiliki codename HUAWEI TIT-AL00, HUAWEI TIT-TL00, HUAWEI TIT-CL10 dan HUAWEI TIT-CL00. Perbedaan utama di antara keempatnya adalah kompatibilitas jaringan dengan TIT-CL00 yang mendukung full 4G network, sementara lainnya hanya mendukung jaringan 4G tertentu.
Jika tiga varian pertama menggunakan prosesor quad-core 1.3GHz MediaTek MT6735 dan kamera depan 5MP, maka untuk TIT-CL00 dilengkapi prosesor Qualcomm Snapdragon 410 1.2GHz dan kamera belakang 8MP. Semua versi dari Huawei Play 5 menggunakan bodi plastik yang sama dengan ukuran 143.1 x 71.8 x 9.7mm dan berat 159 gram.
Selain itu keempatnya juga menggunakan display 5 inci 720p, baterai 4000mAh, 2GB RAM, 16GB internal storage, dual-SIM dual standby support, expendable storage via microSD dan kamera belakang 13MP. Dikatakan jika Huawei berencana memperkenalkan smartphone barunya ini pada 10 Oktober mendatang dengan harga 999 Yuan untuk versi TIT-CL00 dan 799 Yuan untuk tiga varian lainnya.
Follow @wisbenbae
Post a Comment Blogger Facebook