GuidePedia

0
http://www.yukpegi.com/wp-content/uploads/2014/07/3.Ketupat-Sayur-CNI-Wisata-Kuliner-Nikmat-Pecinta-Ketupat.2.jpg
Ketupat sayur merupakan salah satu makanan yang banyak disukai. Selama ini ketupat selalu identik dengan hari raya Idul Fitri. Namun mereka yang gemar makan ketupat sayur tentu tidak harus menunggu sampai Idul Fitri untuk menikmati ketupat sayur yang lezat dan enak

Bagi Anda penggemar ketupat sayur, Anda tentu sudah tahu tempat – tempat menikmati ketupat sayur yang lezat di Jakarta. Salah satu tempat makan yang populer dengan ketupat sayuranya adalah Ketupat Sayur CNI.

Orang – orang menamainya dengan ketupat CNI karena penjual ketupat ini memang lokasi berjualannya tepat di seberang gedung CNI Puri Indah. Lokasi warung makan ini juga tidak jauh dari Puri Indah.

Jika Anda dari Mall Puri Indah dan lewat sisi tol yang menuju ke gedung CNI, Anda nanti akan menemukan belokan pertama yang menuju ke area pedagang kaki lima yang ramai. Pedagang ketupat sayur ini warungnya berada di sisi kiri tepatnya di dalam pagar besi.

Pak Udin adalah orang yang meringtis usaha ketupat sayur ini. Usaha ini sudah berjalan cukup lama yaitu sudah sekitar 15 tahun. Awalnya, Pak Udin berjualan dengan cara berkeliling di daerah Intercon Kebon Jerok, Meruya, dan Taman Aires. Baru berjualan sekitar 7 tahun, ketupat buatan Pak Udin ini sudah memiliki banyak sekali pelanggan.

Menemukan lokasi warung ketupat ini memang tidak mudah. Warung ini selalu ramai oleh pembeli. Banyak yang membeli ketupat sayur untuk makan di tempat tetapi ada juga yang membeli dibungkus untuk dibawa pulang.

Agar lebih mantap dan rasanya tidak berubah, sebaiknya Anda menikmati ketupat sayur CNI ini langsung di sana. Anda dapat memilih menu ketupat sayur komplit yaitu ketupat sayur dengan tahu, telur, dan daging. Porsinya memang cukup banyak. Begitu mencobanya, tentu kelezatannya akan segera memanjakan lidah Anda.

Tahunya terdiri dari dua potong. Selain itu, daging sapi pada ketupat ini juga sangat empuk. Jika Anda tidak percayam Anda dapat membandingkannya dengan ketupat sayur favorit Anda. Bagi Anda yang ingin ke sana, lokasi Ketupat Sayur CNI ini terletak di seberang gedung CNI Puri Indah tepatnya di Jln. Puri Lingkar Luar, Jakarta Barat.

Harga ketupat sayur komplit dengan daging dan tahu harganya Rp 25 ribu per porsi. Warung ketupat ini buka mulai pukul 6 pagi sampai pukul 1 siang. Dari luar, warung ini memang terlihat sederhana seperti pedagang kaki lima lainnya. Namun, warung ini tidak pernah sepi karena sudah banyak orang yang mengetahui kelezatan ketupat sayur di sini.

Anda dapat mencicipi kelezatan ketupat sayur ini saat berkunjung ke Mall Puri Indah dan mampir ke warung ketupat ini. Atau, Anda dapat menyempatkan diri untuk datang ke sana dan mencoba ketupat spesial di Jakarta ini.

Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top