GuidePedia

0


Buntut sapi merupakan bagian sapi yang disukai banyak orang. Karena banyak mengandung tulang, buntut sapi perlu diolah dengan trik tertentu.​

Buntut sapi dikenal dengan teksturnya yang empuk dan sedikit kenyal​. Untuk mengolahnya agar hasilnya enak dan empuk, perhatikan beberapa hal berikut ini.​


1. Pemilihan buntut sapi


​Buntut sapi ada yang berasal dari sapi impor atau lokal. Buntut sapi yang impor mengandung banyak lemak. Sedangkan buntut sapi lokal lebih sedikit lemaknya dan dagingnya lebih tebal. ​Potong-potong buntut setebal 2 cm. Minta tukang daging memotongnya atau beli yang sudah dipotong. Jika lemak terlalu tebal, buang lemak yang ada di keilingnya.

2. ​Rebus​



Didihkan air. Untuk 1 kg buntut sapi, didihkan 2 lliter air. Masukkan buntut sapi dan kecilkan api​, didihkan hingga ada buih kecokelatan di permukaannya. Angkat buih. Tambahkan 2 lembar daun salam. Didihkan hingga kaldu bening dan daging buntut lunak. Jika ingin lebih singkat, rebus dalam panci bertekanan (pressure cooker). Hitung 40 menit setelah panci berdesis.

3. Bumbu​


​Jika akan dibuat sup buntut, tumis 1/2 buah bawang bombay yang dicincang halus dan 3 siung bawang putih yang dicincang kasar. Masukkan ke dalam rebusan buntut. Tambahkan merica bubuk, pala bubuk, garam dan sedikit gula pasir. Masak beberapa saat hingga bumbu meresap dan buntut benar-benar empuk.
4. Masak buntut



​Untuk sup, tambahkan wortel, kentang, tomat, daun bawang dan daun seledri. Masak hingga semua sayuran lunak. Sajikan dengan taburan bawang merah goreng. Jika akan dibuat buntut bakar. Setelah buntut lunak, tiriskan dan olesi dengan bumbu dan sedikit kecap lalu bakar di atas bara api hingga agak kering. Kuah buntut bisa disajikan sebagai pelengkapnya.​

Sumberlanjutin di sini !

Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top