GuidePedia

0



RRC adalah negara terbesar ke-empat di dunia saat ini. Dari populasi yang begitu banyak, banyak cerita yang bisa dibuat. Meskipun tidak setenar Hollywood, film-film yang dibuat di daratan Tiongkok menarik untuk ditonton. Entah itu dramanya, aksinya atau kisah-kisah sejarahnya.

Ini dia beberapa sutradara dari daratan Tiongkok yang Aing rekomendasikan:

1. Wong Kar-Wai

Kelahiran: Shanghai, RRC
Domisili: Hong Kong
Master dari film romantis ini dikenal karena gaya penyutradaraannya yang puitis. Gambar-gambar di film Wong Kar-Wai terasa sendu dan surealistis. Ceritanya romantis tapi bukan kayak film romantis yang biasa kamu tonton. Lebih cocok ditonton saat lagi galau. Selain membuat film romantis, Wong Kar-Wai terakhir menggarap The Grandmaster, cerita tentang guru Ip Man yang tentu dibuat dengan gaya yang jadi ciri khasnya.
Contoh film:
Film layak tonton: In the Mood for Love, Chungking Express, Days of Being Wild

2. John Woo

Kelahiran: Guangzhou, RRC
Domisili: Hong Kong
Sutradara aksi kelas berat ini bukan cuma sukses di daratan tiongkok tapi juga dunia. Namanya dikenal karena film-film aksinya yang gak masuk akal tapi menghibur. Penuh aksi dan seringkali bergaya. To dikenal juga karena kolaborasinya yang sukses bersama Chow Yun Fat. Invasinya ke dunia barat tidak terlalu sukses, tapi beberapa filmnya tetap memorable. Seperti Face/Off dan Mission Impossible II.
Contoh Film:
Film layak tonton: The Killer, Hard Boiled, A Better Tomorrow

3. Johnnie To

Kelahiran: Hong Kong
Domisili: Hong Kong
Sutradara aksi lainnya yang selalu membuat drama aksi yang seru. Berbeda dengan John Woo yang stylish, Johnnie To dikenal karena intensitas di filmnya, yang berasal dari pertikaian antar gang. Baku tembak, kejar-kejaran dan twist yang terus-terusan sudah jadi makanan wajib di film-filmnya. To juga diketahui sebagai sutradara yang aktif berkarya. Minimal satu film diproduksinya dari tahun 1980. Baru-baru ini dia mencoba membuat sebuah komedi musikal berjudul Office (2015).
Contoh film:
Film layak tonton: Election, Election 2, Mad Detective, Drug Wars

4. Edward Yang

Kelahiran: Shanghai, RRC
Domisili: Taiwan
Sutradara dari generasi Taiwanese New Wave yang dikenal karena film-filmnya yang indah dan penuh kesedihan. Yang, sudah meninggal di tahun 2007 lalu tapi film-filmnya tetap abadi dikenang. Seorang yang idealis, Yang banyak membahas tentang pertentangan yang terjadi antara yang modern dan yang tradisional di dunia perkotaan.
Contoh film:
Film layak tonton: Yi Yi, Mahjong, A Brighter Summer Day

5. Tsai Ming-Liang

Kelahiran: Sarawak, Malaysia
Domisili: Taiwan
Salah satu sutradara paling terkenal dari perfilman Taiwan, Tsai Ming-Liang yang lahir di Malaysia ini pindah ke Taiwan di masa mudanya untuk belajar film. Dia dikenal karena kamera yang bergerak lambat (dan bahkan kadang gak bergerak) untuk beberapa menit, semua untuk mengobservasi keadaan sekitar.
Contoh film:
Film layak tonton: Goodbye, Dragon Inn, Vive L'Amour, The River, The Wayward Cloud

6. Hou Hsiao-hsien

Kelahiran: Guangdong, RRC
Domisili: Taiwan
Pernah disebut sebagai sutradara dekade 90an terbaik oleh beberapa kritikus. Hou telah memenangkan banyak penghargaan bergengsi dari Berlin International Film Festival, Venice Film Festival sampai Cannes Film Festival. Seperti dua sutradara Taiwan sebelumnya, Hou mengandalkan pergerakan minim untuk bercerita. Dengan akting yang natural dari aktor dan aktrisnya.
Contoh film:
Film layak tonton: Three Times, A City of Sadness, Flight of the Red Balloon

7. Jia Zhangke

Kelahiran: Fenyan, RRC
Domisili: RRC
Zhangke adalah bagian dari generasi keenam sutradara di RRC dan dikenal karena karya-karyanya yang berisikan kritik atas globalisasi. Jia juga membahas masa muda yang teralienisasi, China di era modern dengan gaya long-take dan realis. Karya-karyanya selalu mendapatkan apresiasi lebih di festival film.
Contoh film:
Film layak tonton: A Touch of Sin, Unknown Pleasures, The World

Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top