Motivasi orang untuk berkeliling dunia itu bermacam-macam. Tapi dari sekian banyak, mungkin motivasi Kei Akatsu ini terbilang unik. Dia keliling dunia hanya untuk bertemu wanita-wanita cantik dan memotretnya!
Mahasiswa Tokyo of Science University ini benar-benar merealisasikan mimpinya. Dengan duit seadanya, dia terbang ke berbagai negara untuk memotret gadis-gadis cantik.
Mahasiswa Tokyo of Science University ini benar-benar merealisasikan mimpinya. Dengan duit seadanya, dia terbang ke berbagai negara untuk memotret gadis-gadis cantik.
Kei Akatsu berkeliling dunia untuk potret wanita-wanita cantik
Menariknya, seluruh hasil jepretannya itu tak dinikmati sendirian. Dia lantas membuat website dengan nama ‘Beauties World Map’. Di website itu, Ia berhasil memajang cukup banyak jumlah wanita-wanita cantik, dan mengorganisir foto mereka di situs Beauties World Map bersama identitas lengkap dan lokasinya.
Namun, untuk berkeliling dunia Kei butuh modal yang besar. Dan sayangnya Kei tidak memiliki dana yang cukup untuk melanjutkan perjalanannya ke benua Amerika. Ia berharap ada pihak yang bersedia mensponsori mimpinya menyambangi seluruh tempat di seluruh dunia.
Kei mengorganisir foto mereka di situs ‘Beauties World Map’ bersama identitas lengkap dan lokasinya.
Meski begitu, ia tak pernah menyerah dengan mimpinya. Usaha yang kini ia lakukan adalah menawarkan kerjasama kepada para sponspor yang berminat dengan proyeknya. Mulai dari iklan, posting sebagai sponsor resmi, sampai mengirimkan kartu pos dari negara-negara yang disambanginya.
Menurut RocketNews24, fotografer muda itu memperkirakan butuh bantuan dana sekitar $ 11.000 untuk memenuhi mimpinya dan menciptakan Beauties World Map.
Sayang, sampai sekarang belum ada sponsor yang mau memodalinya keliling dunia untuk sekadar bertemu dan memotret wanita cantik.
Tapi, jika aboi ingin membantu Kei melihat dunia dan bertemu wanita cantik, saya yakin ia tidak akan keberatan menerima sumbangan kecil dari sobat. (**)