Siapa tak kenal James Bond alias Agen 007? Film layar lebarnya selalu mendulang sukses dari tahun ke tahun. Nama Sean Connery naik daun sebagai tokoh utama dalam lima judul pertama film yang dimulai pada tahun 1962 ini.
Sebenarnya, James Bond merupakan karakter fiksi yang diciptakan pada 1953 oleh seorang penulis Inggris, Ian Fleming. Tokoh ini digambarkan lewat tulisan dalam dua belas novel dan dua koleksi cerita pendek versi original.
Sejak judul DR NO mencuat pada masanya, film tentang James Bond pun intens digarap hingga 2012 ini. SKYFALL adalah judul ke-23 yang membawa nama James Bond kembali menjadi pusat perhatian penduduk dunia.
Sekarang, mari kita sudahi basa-basi tentang novel atau film James Bond. Dalam kaitannya dengan tokoh tampan parlente ini, Berikut:7 Aktor Berikut Ini Cocok Jadi James Bond Indonesia
Sebenarnya, James Bond merupakan karakter fiksi yang diciptakan pada 1953 oleh seorang penulis Inggris, Ian Fleming. Tokoh ini digambarkan lewat tulisan dalam dua belas novel dan dua koleksi cerita pendek versi original.
Sejak judul DR NO mencuat pada masanya, film tentang James Bond pun intens digarap hingga 2012 ini. SKYFALL adalah judul ke-23 yang membawa nama James Bond kembali menjadi pusat perhatian penduduk dunia.
Sekarang, mari kita sudahi basa-basi tentang novel atau film James Bond. Dalam kaitannya dengan tokoh tampan parlente ini, Berikut:7 Aktor Berikut Ini Cocok Jadi James Bond Indonesia
1. Tio Pakusadewo
Aktor gaek yang satu ini memang tak diragukan lagi kemampuan aktingnya. Di usianya yang hampir setengah abad ini, Tio Pakusadewo semakin gagah tampil di setiap film yang dibintanginya.
Karena tampan dan gayanya yang parlente, maka pria yang satu ini nampaknya layak masuk dalam salah satu dari jajaran selebriti Indonesia yang cocok jadi James Bond versi setengah abad.
2. Roy Marten
Usianya 60 tahun, tapi aktor kawakan ini seolah tak ada matinya. Hingga kini ia masih aktif dalam dunia entertaint, terutama perfilman. Tak ada yang menyangkal jika bapak satu ini juga gagah.
Itulah yang kemudian membuatnya masuk dalam jajaran ini. James Bond versi Indonesia untuk judul DIAMONDS ARE FOREVER, mungkin pas diperankan oleh Roy Marten. Elegan dan karismatik!
3. Rio Dewanto
Setengahnya dari Tio Pakusadewo, usia pria ini memang baru seperempat abad. Namun perannya dalam beberapa film cukup melambungkan nama si ganteng kelahiran 28 Agustus 1987 ini.
Gagah dan tampan, bolehlah dia masuk dalam jajaran selebriti yang cocok jadi James Bond versi Indonesia ini. Membayangkan Rio beraksi seperti Bond dalam judul TOMORROW NEVER DIES, sepertinya oke juga.
4. Tora Sudiro
Pria yang satu ini bisa juga didandani sedemikian rupa sehingga menjadi pas untuk peran James Bond versi Indonesia. Selain tampan, Tora Sudiro sebenarnya juga gagah.
Bayangkan saja Tora dengan setelan kemeja dengan dasi berantakan, jas, celana panjang, bersepatu ala pegawai kantoran, membawa pistol dan memata-matai anggota teroris seperti dalam judul CASINO ROYALE
5. Denny Sumargo
Mari kita membayangkan pria ini menjadi tokoh James Bond dalam film DIE ANOTHER DAY. Terlalu muda ya? Mungkin demikian. Tapi anggap saja pria kekar ini versi muda dari karakter dalam film tersebut.
Denny Sumargo memang gagah karena tubuhnya yang atletis, secara ia adalah seorang pemain basket. Meski kiprahnya di dunia film belum terlalu banyak, namun ia bisa masuk lah dalam jajaran ini.
6. Yama Carlos
Sosok pria yang bernama asli Hamba Ramanda ini lumayan pas untuk peran James Bond muda versi Indonesia. Dengan setelan kemeja dan jas, ia tampak gagah dan penuh karisma.
Yama Carlos yang lahir di Semarang, Jawa Tengah, 28 Desember 1980 ini adalah seorang aktor yang tentunya bisa bermain apik jika didaulat memerankan karakter James Bond dengan gaya elegan.