
Jakarta - Arkeolog menemukan fakta baru soal bangunan di Gunung Padang. Ternyata ada susunan batu mirip kaki bangunan di situs yang terletak di Cianjur, Jabar itu.
“Tim Terpadu Riset Mandiri kembali menemukan susunan batuan di situs Gunung Padang. Temuan kali ini berupa struktur yang disusun menjadi semacam dinding batu. Dinding batu setinggi 1,5 meter ini diduga merupakan bagian bawah bangunan Gunung Padang,” jelas Ketua Tim yang juga Arkeolog Ali Akbar dalam keterangannya, Jumat (15/2/2013).


“Temuan ini semakin menunjukkan bahwa bangunan Gunung Padang merupakan bangunan yang terdiri atas bagian puncak, yang kini menjadi objek wisata, bagian badan, dan kaki yang berbentuk terasering. Terasering berfungsi menopang, memperkuat, dan melapisi bagian atas dan bagian dalam bangunan agar tidak longsor,” urai arkeolog jebolan UI ini.