GuidePedia

0

JAKARTA, Wisbenbae.blogspot.com - Saat pergi ke pameran wisata, mendapatkan tiket dengan harga termurah adalah salah satu tujuan bagi sebagian orang. Seperti di pameran Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2016 yang kerap dipadati oleh pengunjung yang ingin menyiapkan liburan.

Nah, sebenarnya ada cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan tiket-tiket murah dengan efektif. Berikut Wisbenbae.blogspot.com himpun beberapa strategi yang bisa dicoba di pameran wisata Garuda Indonesia Travel Fair fase dua pada 7-9 Oktober 2016.

Langsung ke stan travel agent
Saat masuk ke dalam area pameran Garuda Indonesia Travel Fair 2016 langsung bergerak menuju stan travel agent. Di GATF 2016 Jakarta yang berlokasi di Jakarta Convention Center, lokasi travel agent berada di Assembly Hall.

Dari pintu masuk pameran, Anda bisa berjalan melewati stan Garuda Indonesia, BNI, lalu berbelok melewati zona Haji dan Umroh hingga memasuki Assembly Hall. Jadi, lupakan sejenak stan-stan di area pintu masuk seperti Garuda Indonesia, Bank Negara Indonesia (BNI) maupunphotobooth.

Tiket promo hanya bisa dibeli di stan travel agent. Kebanyakan pengunjung malah mendatangi stan Garuda Indonesia. Oleh karena itu, pelajari denah pameran yang biasanya terpajang di pintu masuk pameran. 

Gunakan kartu kredit dan debit mitra bank

GATF di Jakarta dan beberapa daerah lainnya, BNI menjadi mitra bank pameran tersebut. Jadi pastikan Anda memiliki kartu kredit atau kartu debit BNI. Promo diskon, happy hour, cashback, maupun cicilan, hanya berlaku untuk pembayaran menggunakan kartu dari mitra bank. Sementara penggunaan kartu kredit dari bank lain akan dikenakan biaya tambahan 3 persen. 



Beli tiket saat Happy Hour

Saat program "Happy Hour", pengunjung bisa mendapatkan diskon harga tiket hingga 80 persen. Jadi belilah tiket di travel agent pada pukul 10.00 WIB - 13.00 WIB dan pukul 16.00 WIB - 18.00 WIB.

Usahakan Anda telah menentukan tanggal dan tujuan keberangkatan ketika ingin memesan tiket. Sehingga Anda bisa menghemat waktu saat di stan travel agent. Untuk GATF Jakarta dan beberapa daerah lainnya, program Happy Hour ini khusus pemegang kredit dan debit BNI.

Cicilan 0 persen

Gunakan fasilitas cicilan 0 persen di GATF 2016. Cicilan 0 persen berlaku untuk pemegang kartu kredit Platinum, Signature, BNI Garuda, dan Infinite.

Untuk promo cicilan 0 persen selama enam bulan, pengunjung harus bertransaksi di bawah Rp 5 juta. Sementara cicilan 0 persen selama 1 tahun, minimal transaksi yaitu di atas Rp 5 juta.


Cashback

Tiket termurah di GATF 2016 bisa Anda dapatkan dengan memanfaatkan program cashback. Bagi pemegang kartu kredit BNI jenis Platinum, Signature, dan Infinite, Anda bisa langsung memanfaatkan keuntungan tersebut.

Selama penyelenggaraan GATF 2016 nanti cashback hingga Rp 1 juta akan diberikan kepada 600 pembeli tiket di GATF 2016. Cashback Rp 1 juta berlaku untuk pembelian tiket pesawat Garuda dengan harga di atas Rp 3 juta.

Cashback tersebut bisa didapatkan dengan membeli tiket penerbangan rute domestik maupun internasional.

Pre-order tiket

Ingin membeli tiket promo pesawat di GATF 2016 bisa tanpa berlama antre. Sebenarnya Anda bisa memesan terlebih dahulu tiket yang diinginkan melalui beberapa travel agent, semacam pre-order.

Tiket-tiket yang bisa didapatkan melalui travel agent merupakan tiket pesawat di luar program Happy Hour di GATF 2016. Beberapa travel agent seperti Dwidaya Tour dan Panorama Tour menawarkan pemesanan tiket Garuda Indonesia promo di GATF 2016.


Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top