GuidePedia

0

Upolu - Liburan ke Samoa di Samudera Pasifik, traveler bisa singgah ke Pulau Upolu. Di sana ada kolam renang alami yang bernama 'To Sua Ocean Trench' atau disebut juga lubang raksasa. Tidak sedikit wisatawan yang dibuat kagum.

Air jernih dan pemandangan alam nan hijau, itulah yang dapat traveler rasakan saat mengunjungi 'To Sua Ocean Trench' di Samoa. Dilansir Aing dari situs resmi Pariwisata Samoa, Senin (6/7/2015) kolam tersebut tercipta dari gunung api yang meletus di Upolu dahulu kala.

To Sua Ocean Trench di Samoa (Samoa travel)

Berhubung letaknya dekat dengan Samudera Pasifik, air di kolam tersebut mengalir langsung dari laut melalui lubang yang ada. Oleh karena itu, airnya tidak pernah mengering, bahkan saat musim panas sekali pun.

Atas pesonanya, wisatawan pun berdatangan menuju 'To Sua Ocean Trench' untuk bersantai. Traveler pun dapat sekedar bermain air di tepian, hingga main seluncuran di kolam yang menyegarkan. Kolamnya tidak dalam, sehingga cukup aman untuk wisatawan.

Namun untuk menjaga kelestarian kolam tersebut, penduduk sekitar menerapkan tarif USD 15 (Rp 200 ribu) untuk dewasa, dan USD 6 (Rp 80 ribu) untuk anak-anak di atas umur tujuh tahun. Baik anak-anak hingga orang dewasa, semua traveler boleh mampir ke sini tanpa terkecuali.

Siapa saja boleh main air di sini (Samoa Travel)

Airnya super jernih (Samoa Travel)

To Sua Ocean Trench dari sisi gua (Samoa Travel)



Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top