GuidePedia

0


Para penggemar cokelat tampaknya wajib mencoba makanan unik yang satu ini. Pasalnya, cokelat yang satu ini tidak bisa dinikmati lewat mulut, melainkan melalui hidung. Tampaknya, hal tersebut menjadi salah satu terobosan baru dalam memakan cokelat.

Cokelat unik ini dibuat oleh seorang pembuat cokelat ternama dari Belgia yakni Dominique Persoone. Ia menciptakan sesuatu yang disebut sebagai penembak cokelat yang merupakan sebuah alat yang dapat menembakkan bubuk kakao langsung ke dalam lubang hidung. Mirip seperti Kokain. 

Meski efek kesehatan dari menghirup cokelat belum dites secara ilmiah, namun popularitas alat itu telah meroket dengan cepat. Dominique pertama kali menciptakan alat ini untuk pesta Rolling Stones pada tahun 2007. Ia pun mengaku terinspirasi dari sebuah alat yang digunakan kakeknya untuk menghirup tembakau.

Pria ini mengungkapkan bahwa dirinya telah menjual lebih dari 25 ribu alat penembak cokelat sejak tahun 2007. Alat unik ini dijual secara online dan di toko-toko di Vancouver dengan USD 109 atau sekitar Rp 1,4 juta. Sedangkan alat penembak tanpa campuran cokelat didalamnya dibanderol dengan harga USD 50 atau sekitar Rp 649 ribu.

Sementara itu, menurut Dr. Ashley Gearhardt dari Universitas Michigan, cokelat berada di peringkat pertama sebagai makanan yang mampu membuat orang lain sulit untuk berhenti makan. Ia menduga karena cokelat mungkin dapat memicu respon dari bagian tertentu di otak. Apakah Anda tertarik untuk mencoba cara makan cokelat lewat hidung? 

Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top