GuidePedia

0


Pasangan Peserta Pemilu Presiden 2014 Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Joko Widodo-Jusuf Kalla menyampaikan visi dan misinya saat Debat Capres-Cawapres di Jakarta, Senin (9/6). Kabar24.com, JAKARTA – Debat capres dan cawapres 9 Juni menyelipkan cerita tentang kertas putih yang sempat muncul di jas Joko Widodo alias Jokowi. Kertas apa yah?

Salah satu konsultan politik pasangan Jokowi dan Jusuf Kalla (JK) awalnya menyebut kertas putih yang sempat menyembul di jas Jokowi adalah kertas bertuliskan doa-doa. Lewat akun Twitter @EepSFatah, Eep berkicau dan memajang gambar, “Ini kertas yang tadi nongol di jas Pak @jokowi_do2: Titipan doa dari Ibunda tercinta.” (Foto atas)
Kicauan Eep tersebut mendapatkan pertanyaan dari tweep, bahkan sebagian menyebut Eep berbohong karena ukuran kertas yang ada menyembul di jas Jokowi dengan kertas yang dipegang Jokowi dalam gambar yang dipajang Eep berbeda. (Foto Bawah)

Setelah kicauan itu, Eep Saefulloh berkicau panjang tentang kertas jimat Jokowi tersebut. Berikut kicauan @EepSFatah:

1. Tweeps, ini cerita di balik nongolnya #KertasItu. Sblm mnuju tempat debat, @jokowi_do2, @Pak_JK, transit di 1 tempat, ditemani Ibu & tim.
2. Di tempat transit inilah @jokowi_do2, @Pak_JK dan Ibu makan malam, merapihkan baju, bersiap utk debat dan berdoa bersama tim.
3. Saya lihat @Pak_JK masih mbaca, @jokowi_do2 menyiapkan sendiri buku catatan kecil & memasukkan bbrp lembar kertas ke kantong dalam jasnya
4. Sy tak tahu apa aja yg dimasukkan. Sy duga yg tahu adlh @aniesbaswedan & @smalakiano yg paling dkt dg @jokowi_do2pic.twitter.com/TWNvlHO91K Ini kertas yang tadi nongol di jas Pak @jokowi_do2: Titipan doa dari Ibunda tercinta.
5. Saya & @smalakiano tak lihat debat dr depan panggung tp di pinggir panggung di tempat istirahat kandidat saat off air. #KertasItu
6. Kami tahu soal #KertasItu dr teman2 orang2 @polmark_ind yg nonton TV. Langsung kami urus dg tim SCTV-Indosiar spy @jokowi_do2 diberitahu
7. Ketika soal #KertasItu diributkan, @smalakiano langsung mberitahu kami: "Itu doa Nabi Musa yg dititipkan Ibunda Pak @jokowi_do2!"
8. Saat jeda iklan, sy langsung minta @jokowi_do2 mengeluarkan kertas di kantong dalam jasnya. Ada bbrp lembar kertas kosong & #KertasItu.
9. Kertas2 kosong itu rupanya utk catatan jk diperlukan. Tapi sepanjang debat @jokowi_do2 & @Pak_JK tak mencatat. Kertas2 itu tak tpakai.
10. Kertas kosong itulah yg berukuran sdkt lbh besar dari kertas doa Nabi Musa titipan Ibunda @jokowi_do2. Ini faktanya. Wallahi.
11. Kenapa sy habiskan waktu utk ngetweet ini? Karena di antara Anda ada yg mnuduh sy berbohong. Mohon diingat, sklpn Anda selalu gunakan...
12. ...kebohongan sbg cara kampanye Anda, insya Allah sy tak akan menirunya. Mari berkampanye dengan beradab. Jangan lecehkan diri sendiri.
Tweeps, ada banyak hal lain lebih besar & penting yang mesti kita urus & kerjakan drpd ngomongin #KertasItu. Yuk, move on! :)  

Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top