
Belajar Mengenali Batu Kristal dan Sejenisnya
Struktur kristal mana yang akan terbentuk dari suatu cairan tergantung pada kimia cairannya sendiri, kondisi ketika terjadi pemadatan, dan tekanan ambien. Proses terbentuknya struktur kristalin dikenal sebagai kristalisasi.
Kristal bismut.
Kristal insulin.
Kebanyakan material kristalin memiliki berbagai jenis cacat kristalografis. Jenis dan struktur cacat-cacat tersebut dapat berefek besar pada sifat-sifat material tersebut.
Meskipun istilah "kristal" memiliki makna yang sudah ditentukan dalam ilmu material dan fisika zat padat, dalam kehidupan sehari-hari "kristal" merujuk pada benda padat yang menunjukkan bentuk geometri tertentu, dan kerap kali sedap di mata. Berbagai bentuk kristal tersebut dapat ditemukan di alam. Bentuk-bentuk kristal ini bergantung pada jenis ikatan molekuler antara atom-atom untuk menentukan strukturnya, dan juga keadaan terciptanya kristal tersebut. Bunga salju, intan, dan garam dapur adalah contoh-contoh kristal.
Pada setiap warna kristal yang dipancarkan, membawa keindahan tersendiri, memukau setiap mata yang memandangnya. Pijaran-pijaran cahaya kristal memberikan kesan mewah dan glamour. Karena itulah maka kristal dijadikan perhiasan dan accesories yang menawan.Warna-warna kristal sangat beragam. Warna-warna kristal juga mengikuti bulan:
Warna kristal sesuai bulan:
-Januari: Delima, simbol kepercayaan dan persahabatan. Warnanya semakin merah semakin mahal.
-Februari: Kecubung, sering bertindak mengikuti falsafah agama. Warnanya ungu gelap.
-Maret: Aquamarine,menenangkan, meredam perasaan amarah.
-April: Berlian, simbul kasih sayang, semangat, ceria.
-Mei: Zamrud, berkaitan dengan kesuburan, konon pemakainya bisa awet muda.
-Juni: Mutiara, simbul kebahagiaan rumah tangga.
-Juli: Merah Delima, dikaitkan dengan kekuatan dan kekuasaan.
-Agustus: Peridot, simbul pelindung, atau pengayom.
-September: Nilam, konon dipercaya bahwa pemakai akan mempunyai daya tarik.
-Oktober: Tourmaline, sesuai untuk yang berjiwa muda.
-November: Citrine, memberikan semangat dan harapan. Warna kuning kecoklatan.
-Desember: Turquisa, memberikan energi positif. Warna biru laut.
Lihat yg lebih 'menarik' di sini !
Follow @wisbenbae