GuidePedia

0


Setiap tempat makan atau tempat yang menyajikan makanan memang memiliki banyak ciri khas tersendiri dan segi marketing yang berbeda-beda dalam menggaet para pengunjung khususnya pacinta kuliner. Ini pula yang dilakukan salah satu resto di Spanyol.

Biasanya resto membuat paket dengan harga terjangkau untuk menggaet pengunjung, namun resto ini berbeda, mereka memasang harga yang sangat mahal bahkan masuk dalam kategori restoran termahal di dunia loh!

Resto tersebut bernama SubliMotion yang terletak di Ibiza, Spanyol. Resto ini baru saja dibuka dan beroperasi mulai bulan Mei lalu. Mengapa termahal? Sebab sekali kita makan di resto ini, kita akan dibandrol 2.000 US dollar atau sekitar Rp 23 Juta! Mahal banget ya?

SubliMotion adalah resto hasil kerja sama dengan Hotel Hard Rock yang tepatnya di daerah Playa d’en Bossa, Ibiza, Spanyol. Resto ini hanya menyediakan 12 bangku dengan satu meja besar.

“Mengapa harus dinamakan SubliMotion? Ini sangat sulit untuk dijelaskan. Anda akan mendapatkan pengalaman makan yang berbeda disini. Para tamu juga akan merasakan pengalaman kuliner yang tidak pernah dirasakan sebelumnya,” chef Paco Roncero di dalam video promosi.


Salah satu kelebihan dari resto ini adalah adanya virtual light show pada meja makan dan akan berubah-ubah dan disamakan dengan waktu ketika kita memakan menu makanan dan menggigitnya. Mahal banget ya! 




Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top