GuidePedia

0



Pada event "Nokia World" di London beberapa waktu lalu, perusahaan ini mempertunjukkan sebuah prototype dari Nokia dengan layar yang fleksibel, yang dapat digunakan dengan cara yang unik tidak seperti ponsel lainnya. ini merupakan ponsel fleksibel masa depan dari Nokia. Ponsel ini diberi nama HumanForm yang memiliki bentuk tidak seperti ponsel lainnya, HumanForm ini berbentuk eclips panjang dan sangat fleksibel yang dapat anda tekuk-tekuk sesuai yang anda inginkan. ponsel dengan layar sentuh transparan ini membuat anda menekan disetiap bagiannya untuk mengoperasikannya.

 
Nokia Humanform dilengkapi fitur nanoteknologi yang mana dapat menunjukkan suasana hati si pemilik ponsel dan juga dapat mengubah nada panggil yang di sesuaikan dengan suasana hati si pemilik ponsel. tapi tetap saja fokus dalam konsep ponsel ini adalah layar fleksibel seperti memutar layar untuk memperbesar atau memperkecil tampilan.



Pihak Nokia mengatakan ponsel ini tidak dibuat dalam waktu dekat. namun kita lihat saja apakah Nokia akan mengeluarkan ponsel ini di masa yang akan datang? sumber : autoblacktrough

Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top