GuidePedia

0
Pelengkap minuman ini bisa anda kreasikan sendiri, dengan menambah cincau hitam, cincau hijau, atau kacang merah juga oke.


bahan-bahan/bumbu-bumbu :
bahan es hunkwe:
100 gram tepung hunkwe
500 ml santan dari 1 butir kelapa
200 gram tape singkong, dibuang seratnya
200 ml air daun suji (dari 50 lembar daun suji)
1 lembar daun pandan
100 gram gula pasir
1/4 sendok teh garam
2 tetes pewarna hijau

bahan kuah:
300 ml air
200 gram gula pasir
1 lembar daun pandan

bahan pelengkap:
750 gram es serut
250 gram kelapa muda, dikeruk panjang
Cara Pengolahan :
Rebus bahan es hunkwe sambil diaduk sampai meletup-meletup.
Tuang ke loyang loaf kecil 18x9x5 cm, bekukan.
Bulatkan dengan alat koktail. Sisihkan.
Rebus kuah sampai mendidih. Angkat lalu dinginkan.
Sendokkan bulatan es hunkwe, tambahkan pelengkap dan kuah gula.

Untuk 5 porsi AVOCADO BLANDED
 
Hati-hati sebelum membuat minuman ini. Coba dulu avokadnya. Terasa pahit sedikit saja, minuman Anda pasti hilang kelezatannya. bahan-bahan/bumbu-bumbu : 200 gram daging buah avokad 3 sendok teh kopi instant + 3 sendok makan air panas untuk larutan 200 ml susu cair 200 ml sirup vanila 1/4 sendok teh garam 200 gram es batu 200 gram es krim vanila 20 gram choco chips Cara Pengolahan : Blender avokad, susu, kopi, sirup, garam, dan es sampai lembut. Masukkan es krim vanila. Blender lagi sampai lembut. Sajikan dengan taburan choco chips. Untuk 5 porsi ES KRIM SUSU KEDELAI 
 
Membuat es krim sendiri yuk! Pasti lebih sehat dan di sukai anak-anak, apalagi menggunakan susu kedelai. bahan-bahan/bumbu-bumbu : 750 ml susu kedelai 175 gram gula pasir 30 gram cokelat bubuk 1/4 sendok teh garam 1 sendok makan maizena, dilarutkan dengan 1 sendok makan susu kedelai 3 kuning telur 100 gram dark cooking chocolate, dipotong-potong Cara Pengolahan : Rebus susu, gula, cokelat bubuk, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Tambahkan larutan maizena. Masak sambil diaduk sampai kental. Ambil sedikit adonan. Tambahkan ke dalam kuning telur, aduk rata. Tuang lagi dalam rebusan susu. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup lagi. Tambahkan potongan cokelat. Aduk sampai larut. Angkat dan biarkan dingin. Bekukan di freezer. Kocok 15 menit sampai lembut. Masukkan freezer lagi. Lakukan 3 kali pengocokan supaya lembut. Untuk 10 porsi MILKSHAKE KURMA STROBERI 
 
Kurma ternyata bisa dibuat milkshake juga lo. Yuk, kita coba! bahan: 50 ml sari kurma 200 gram stroberi dingin 200 ml susu cair dingin 75 gram gula pasir 300 gram es serut bahan pelengkap: krim kocok Cara membuat: 1. Blender stroberi, susu cair, gula pasir dan es serut sampai lembut. 2. Tuang sari kurma dalam gelas. Tambahkan blenderan stroberi. 3. Sajikan dingin dengan krim kocok. Untuk 3 porsi ES WUS WUS
 
 
Buat minuman ini sesaat sebelum disajikan, agar rasa sodanya masih terasa. bahan-bahan/bumbu-bumbu : 2 sachet bubuk jeruk instan (masing-masing 11 gram) 1 kaleng sprite 100 gram jeruk sunkist, diiris tipis-tipis 150 gram es batu Cara membuat : Campur bubuk jeruk dengan sprite. Aduk rata. Tambahkan irisan jeruk sunkist dan es batu. Sajikan dingin. Untuk 2 porsi ES LENGKENG JERUK JAHE SODA
 
Es lengkeng jeruk jahe soda. Wow... pasti asik jika disajikan di siang hari yang panas. bahan: 1 kaleng lengkeng 350 ml air lengkeng kaleng 3 cm jahe, dimemarkan 500 ml air 2 bungkus sari jeruk instan (misal: nutrisari) 2 sendok makan gula pasir 1 sendok teh selasih, direndam 200 gram es serut 400 ml soda tawar dingin Cara membuat: Rebus air, air lengkeng, dan jahe di atas api kecil sampai mendidih dan harum. Angkat. Masukkan sari jeruk instan dan gula pasir. Aduk sampai larut. Dinginkan. Sajikan lengkeng dan selasih dalam gelas. Beri rebusan sari jeruk. Tambahkan es serut dan soda tawar dingin. Untuk 4 porsi ES CAMPUR JALI BUAH
 
Siang hari yang panas minum es campur. Wow... siapa yang tak tergoda? Bikin sendiri saja pasti lebih puas. bahan jeli: 1/2 bungkus jeli instan bubuk (75 gram) 75 gram gula pasir 400 ml air 2 tetes pewarna ungu 1/2 sendok teh air jeruk nipis bahan: 150 gram melon, dipotong bola-bola 150 gram stroberi, masing-masing dipotong 4 bagian 150 gram nata de coco lembaran 1 sendok teh selasih, direndam, ditiriskan 450 gram es serut bahan kuah: 300 ml santan dari 1/2 butir kelapa 2 lembar daun pandan, dibuat simpul 1/8 sendok teh garam bahan sirup (rebus): 200 gram gula pasir 100 ml air Cara membuat: Jeli: rebus jeli, gula pasir, air, dan pewarna ungu sambil diaduk sampai mendidih. Angkat. Masukkan air jeruk nipis. Aduk rata. Tuang ke dalam loyang 18x8x 5 cm. Bekukan. Potong-potong dengan pisau gerigi. Kuah: rebus santan, daun pandan, dan garam di atas api kecil sambil diaduk sampai mendidih. Sajikan buah, jeli, sirup, dan kuah santan. Untuk 6 porsi BIR PLETOK MAHKOTA ES KRIM 
 
 
Bir pletok dengan es krim. Apa rasanya ya? Cobain saja yuk, pasti seru! bahan-bahan/bumbu-bumbu : 1.000 ml air 250 gram gula merah cair 15 gram secang 10 cm kayumanis 150 gram jahe, dibakar bahan pelengkap: 4 skup es krim vanila Cara Pengolahan : Rebus air, gula merah cair, secang, kayumanis, dan jahe di atas api kecil sampai aromanya berempah. Dinginkan. Tuang ke dalam gelas-gelas. Letakkan satu skop es krim di atas minuman. Untuk 4 porsi PUNCH ANGGUR STROBERI 
 
 
Selain sebagai sajian penutup, punch anggur stroberi dapat dinikmati saat cuaca panas. Wah... pasti sangat segar. bahan: 200 gram stroberi, dipotong-potong 100 gram nanas, dipotong-potong 100 gram gula pasir 100 ml air es 500 ml juice anggur siap pakai 500 ml soda water dingin 700 gram es batu Cara membuat: Blender stroberi, nanas, gula pasir, dan air es sampai lembut. Sajikan dingin bersama soda dingin rasa anggur, soda water, dan es batu Untuk 5 porsi ES PUTAR AVOCAD 
 
 
 
Es putar ini bisa juga disajikan dengan taburan meises di atasnya. Hmm... Sajian lezat dan yang pasti sehat. bahan-bahan/bumbu-bumbu : 800 ml santan dari 1 1/2 butir kelapa 3 lembar daun pandan, disimpulkan 350 ml gula merah cair 300 gram daging avokad, diblender halus 1/2 sendok teh garam 2 sendok makan tepung maizena dan 2 sendok makan air, dilarutkan untuk mengentalkan Cara Pengolahan : Rebus santan dan daun pandan sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan gula merah cair, dan garam. Aduk rata. Kentalkan dengan larutan tepung maizena. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup. Angkat dan dinginkan. Buang daun pandannya. Masukkan daging avokad. Blender sampai lembut. Masukkan ke dalam tabung es puter. Isi bagian sisinya dengan es batu dan 1 kg garam kasar. Putar 40 menit sampai membeku, setiap 20 menit buka dan aduk-aduk es agar tidak bergumpal. Putar lagi sampai membeku. Untuk 1.100 gram

Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top