Aneh banget memang ada sebuah bulu burung keluar dari leher bayi ini. Tadinya benjolan di leher si kecil Mya dianggap jerawat oleh orang tuanya. Namun betapa terkejutnya ketika mengetahui dari benjolan tersebut nonggol sehelai bulu unggas (bangsa burung). Kok bisa? Mya Whittington (7 bulan) dibawa ke rumah sakit oleh orang tuanya karena salah satu daerah di bawah rahangnya membengkak hingga 1,5 kali ukuran bola golf. Di atas benjolan tersebut juga tampak tumbuh sebuah jerawat.
"Dia tampak seperti Quasimodo," jelas sang ayah, Aaron Whittington, yang berasal dari Kansas, seperti dilansir Dailymail. Awalnya, dokter menduga Mya mengalami infeksi pada kelenjar getah bening. Dokter memecahkan jerawat untuk mencoba mengeringkannya dan melihat apakah pembengkakan akan meningkat. Dokter pun memberi Mya resep antibiotik.
Dua hari kemudian, dokter berusaha mengorek keropeng yang terbentuk setelah jerawat dipecah. Tampak sebuah tali atau tongkat kecil yang nongol dari titik bekas jerawat.
"Mereka (dokter) menduga bahwa ia (Mya) menelan atau menghirup bulu, yang tampaknya menembus bagian pipi atau tenggorokan dan kemudian dari waktu ke waktu tubuhnya memaksa keluar dengan cara lain," tutur Aaron.
Pembengkakan yang terjadi di bawah rahang Mya tentu sangat menyakitkan, untungnya Mya tidak terlalu rewel. Menurut ibunya, Emma, Mya hanya menangis bila perawat menyuntiknya. Namun penderitaan Mya belum berakhir. Daerah yang bengkak tersebut ternyata membentuk simpul keras di bagian dalam sebesar 4 cm. Jika simpul itu tidak putus dengan sendirinya, Mya harus menghadapi operasi.
(sumber)
Lihat yg lebih 'menarik' di sini !
"Dia tampak seperti Quasimodo," jelas sang ayah, Aaron Whittington, yang berasal dari Kansas, seperti dilansir Dailymail. Awalnya, dokter menduga Mya mengalami infeksi pada kelenjar getah bening. Dokter memecahkan jerawat untuk mencoba mengeringkannya dan melihat apakah pembengkakan akan meningkat. Dokter pun memberi Mya resep antibiotik.
Dua hari kemudian, dokter berusaha mengorek keropeng yang terbentuk setelah jerawat dipecah. Tampak sebuah tali atau tongkat kecil yang nongol dari titik bekas jerawat.
Dengan menggunakan sarung tangan, dokter berusaha menarik tongkat kecil tersebut. Dan betapa terkejutnya ketika menemukan sehelai bulu unggas hitam sepanjang 5 cm tersangkut di bawah kulit Mya.
"Mereka (dokter) menduga bahwa ia (Mya) menelan atau menghirup bulu, yang tampaknya menembus bagian pipi atau tenggorokan dan kemudian dari waktu ke waktu tubuhnya memaksa keluar dengan cara lain," tutur Aaron.
Pembengkakan yang terjadi di bawah rahang Mya tentu sangat menyakitkan, untungnya Mya tidak terlalu rewel. Menurut ibunya, Emma, Mya hanya menangis bila perawat menyuntiknya. Namun penderitaan Mya belum berakhir. Daerah yang bengkak tersebut ternyata membentuk simpul keras di bagian dalam sebesar 4 cm. Jika simpul itu tidak putus dengan sendirinya, Mya harus menghadapi operasi.
(sumber)
Lihat yg lebih 'menarik' di sini !