GuidePedia

0
Seorang wanita berusia 93 tahun masih aktif menjadi master yoga yang telah berlangsung selama 70 tahun terakhir.

Cahaya Lentera: berbagi cerita menarik, fenomena, mitos, rekor dunia, serba serbi, hot info, kontroversi, penemuan baru, tehnologi dan kejadian aneh lainnya di sekitar kita.

Mama saya meninggal di usianya yang ke 68 tahun (miss you mom...). Tetapi nenek saya masih memiliki memori yang bagus diusianya yang kini telah menginjak 95 tahun, meskipun secara fisik sudah tidak sanggup untuk berjalan kaki lebih dari 20 langkah tanpa tongkat.

Adalah seorang wanita usia 93 th asal New York, Tao Porchon-Lynch, yang telah mampu melawan hukum alam. Di usianya yang sudah tidak muda lagi, nenek Tao hingga kini masih aktif menjadi pelatih yoga di banyak negara; India, Paris dan Amerika. Profesi Master yoga ini sudah dilakoninya selama 70 tahun. Bahkan sejak usia yang ke 87, Tao sudah berpartisipasi aktif di sebuah club dansa (sumber: odditycentral.com).

Cerita menarik di usianya yang ke 87, sebelum mendaftar di sebuah club dansa, nenek Tao mengalami kecelakaan; terjatuh di depan sebuah toko dan mengalami patah tulang pinggul. Secara teori medis, para dokter menyarankannya untuk melakukan operasi.

Umumnya, seorang nenek berusia kepala 8 akan menghabiskan sisa hidupnya di tempat tidur setelah melakukan operasi. Hukum alam ini tidak berlaku bagi nenek Tao.


Sebulan setelah operasi pinggul, dia mendaftar di studio ballroom. Tentunya ini dilakukan tanpa persetujuan tim dokternya. Sebulan kemudian, nenek Tao mengirim dokter sebuah foto terbarunya; dia melakukan sebuah pose yoga di depan Taj Mahal. Tentunya hal ini sangat mengejutkan tim medis.

Saat ini nenek Tao tinggal di White Plains, New York. Selain aktif mengajar yoga, sang nenek sedang mempersiapkan sebuah film dokumenter tentang dirinya. Proyek ini mendapat dukungan dari ratusan muridnya di India, Paris dan Amerika.


Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top