GuidePedia

0
Minggu, 17 Oktober 2010 | 07:04 WIB

Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Politik Daniel Sparingga mengatakan, masuknya pertanyaan tentang lagu ciptaan SBY sebagai materi dalam ujian CPNS merupakan sebuah 'kecelakaan'.

Ia membantah bahwa materi pertanyaan itu merupakan pesanan Istana. 'Soal lagu di ujian itu kecelakaan. Tidak ada keinginan Istana,' kata Daniel, saat mengisi sebuah diskusi di Jakarta, Sabtu (16/10/2010).

Awalnya, kisah Daniel, kalangan Istana merasa geli dan tertawa saat mengetahui materi ujian tersebut. 'Tapi kemudian ya marah, jengkel. Bagaimana lagu Presiden SBY yang sifatnya privasi dijadikan soal ujian,' katanya.

Sekretaris Jenderal Kementerian Perdagangan Andriyansyah Parman mengaku telah meminta penjelasan kepada ketua panitia pelaksana perekrutan Kemendag 2010 yang bertanggung jawab penuh terhadap pertanyaan yang ada di dalam ujian.

'Kami telah meminta penjelasan kepada ketua panitia pelaksana rekrutmen Kemendag 2010 yang bertanggung jawab penuh terhadap pertanyaan yang ada di dalam ujian. Ketua panitia telah menjelaskan bahwa prinsipnya pertanyaan ujian di bagian umum untuk menguji pengetahuan umum secara luas, termasuk mengenai sosok presiden, ini telah dipertimbangkan oleh panitia,' kata Sekjen Kemendag Andriyansyah Parman kepada wartawan di sela-sela acara Trade Expo Indonesia (TEI) 2010 di PRJ Kemayoran Hall D, Jakarta, Sabtu petang.

'Pembuat soal ujian tidak mempunyai niat dan tujuan lain. Dan jika muncul persepsi beraneka ragam dari berbagai pihak dan masyarakat yang menilai bahwa pertanyaan terkait lagu ciptaan presiden kurang pas, kami mohon maaf. Namun, seluruh niatan adalah untuk tujuan positif bagi calon CPNS yang mengikuti ujian masuk CPNS Kemendag,' tambahnya. Selain menyesali peristiwa ini, Andriyansyah Parman juga berjanji untuk memperbaiki diri termasuk menerima masukan dari berbagai pihak.

'Meskipun demikian, kami selaku Sekjen sebagai penanggung jawab tentu menyatakan permohonan maaf kepada masyarakat dan terutama Bapak SBY atas kekeliruan kami memasukkan satu pertanyaan yang membawa nama Bapak SBY tanpa sepengetahuan beliau. Kami akan melakukan koreksi termasuk juga pembenahan internal yang diperlukan dan koreksi terhadap panita. Untuk itu, ke depan Kemendag akan melakukan koreksi atas berbagai masukan dari berbagai pihak dan masyarakat untuk memperbaiki kekurangan-kekurangan yang masih terjadi, tentu dengan semangat perbaikan ke depan. Telah diambil langkah-langkah internal untuk ke depan kejadian seperti ini diharapkan tidak akan pernah terjadi lagi.'



Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top