Bahan:
Cara membuat:
Untuk 22 buah
- 250 gram tepung terigu protein rendah
- 65 gram tepung tangmien
- 50 gram gula tepung
- 20 gram susu bubuk
- 1 1/2 sendok teh (6 gram) ragi instan
- 1/2 sendok teh baking powder
- 1 putih telur
- 120 ml air es
- 30 gram mentega putih
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh pasta cokelat
- 100 gram selai kacang creamy
- 2 sendok makan susu kental manis
- 1/2 sendok makan wijen hitam, disangrai, dihaluskan
Cara membuat:
- Kulit, campur tepung terigu, tepung tangmien, gula tepung, susu bubuk, ragi instan, dan baking powder. Aduk rata.
- Masukkan putih telur dan air es sedikit – sedikit sambil diuleni sampai kalis. Tambahkan mentega putih dan garam. Uleni sampai elastis. Ambil 100 gram adonan. Tambahkan pasta cokelat. Diamkan 30 menit.
- Kempiskan adonan. Bulatkan kembali. Diamkan 10 menit.
- Giling adonan putih. Letakkan adonan cokelat diatasnya. Lipat single. Giling. Lipat single lagi. Giling tipis 1/2 cm. Plong bulat diameter 9 cm. Beri isi. Bulatkan.
- Letakkan di atas kertas bakpao. Diamkan 45 menit sampai mengembang.
- Kukus di atas api sedang 10 menit sampai matang.
Untuk 22 buah
Follow @wisbenbae