Bagi anda penggemar shopping, Mangga dua dan Tanah Abang sepertinya tidak boleh anda lewatkan. Ini adalah salah satu pusat perbelanjaan di jakarta. Berikut adalah beberapa tips penting berbelanja di kedua tempat tersebut:
Kawasan mangga dua buka pada jam 8 pagi, namun beberapa toko buka lebih awal yakni sekitar jam 7. Toko-toko tersebut umumnya tutup pada pukul 6 sore, namun ada pula yang sampai jam 8 malam. Berbeda dengan Pasar Tanah Abang, toko-toko biasanya sudah buka sejak subuh. Pada siang hari kita sudah bisa melihat beberapa toko-toko mulai mengemasi barangnya, dan biasanya akan tutup saat magrib. Kedua pasar ini umumnya ramai saat akhir pekan. Jika anda tidak ingin berdesak-desakan, hindari datang saat weekend. Selain itu suasana juga masih cukup lengang di pagi hari.
Tips belanja di Mangga dua dan Tanah Abang berikutnya adalah hindari membawa banyak barang. Kedua pasar ini memiliki koleksi produk yang sangat banyak dan harga yang terjangkau. Jadi kapanpun anda bisa merasa lapar mata saat berkunjung ke pasar ini. Bawalah benda yang penting saja seperti dompet dan HP, selebihnya bisa ditinggalkan di rumah.
Agar tidak kalap saat berbelanja di Mangga Dua dan Tanah Abang, sebaiknya anda membuat daftar belanja terlebih dahulu. Ini penting agar anda tidak salah membeli. Misalnya pertama berencana untuk membeli laptop. Kemudian di tengah jalan anda melihat deretan speaker dan aksesoris laptop keren. Kemudian anda membelinya dan akhirnya kekurangan uang untuk membeli laptop. Perlu kami ingatkan sekali lagi bahwa kedua pasar ini memiliki koleksi barang yang sangat banyak sehingga anda bisa tertarik oleh barang apapun saat menyusuri kompleks pertokoan disini.
Jika ingin berburu barang murah di Mangga Dua dan Tanah Abang, jangan lupa membawa uang tunai. Disini masih jarang toko atau kios yang menerima pembayaran dengan kartu kredit dan karu debit. Jangan juga membawa terlalu banyak uang karena dikhawatirkan bisa hilang. Jika anda kekurangan uang, tidak masalah karena di sekitar tempat ini ada beberapa ATM untuk menarik uang tunai.
Kami juga menyarankan anda agar tidak membawa uang berlebih karena khawatir diintai para pencopet. Pasar Mangga Dua dan Tanah Abang selalu ramai oleh pengunjung, jadi anda tidak tahu siapa yang benar-benar ingin membeli barang dan siapa yang memanfaatkan kelengahan pengunjung untuk mencopet. Tas adalah benda yang harus anda waspadai. Hindari meletakkan tas di samping tangan karena bagian belakangnya luput dari pengawasan anda. Yang paling aman adalah merangkul tas di bagian depan. Sebisa mungkin benda penting seperti dompet anda letakkan di kantong yang berisi kancing atau pengunci.
Untuk shopping di Mangga Dua dan Tanah Abang, anda juga bisa membawa tas belanja khusus. Setelah belanja biasanya anda akan mendapatkan kantong kresek. Jika anda berbelanja lebih dari 10 kios, tentu banyak sekali tas kresek yang harus anda bawa. Agar lebih praktis, bawalah satu tas belanja berukuran besar yang terbuat dari bahan kuat seperti kain. Soal harga, sebenarnya baik di Mangga Dua maupun Tanah Abang, harga-harga barangnya sudah sangat kompetitif. Namun anda tetap bisa mendapatkan harga yang lebih murah dengan cara menawar. Membeli dalam jumlah banyak juga memungkinkan anda untuk mendapatkan potongan harga lebih banyak.
Tips lain untuk mendapatkan harga murah di Mangga Dua dan Tanah Abang adalah menjadi langganan tetap di toko dan kios-kios. Harga langganan tentu berbeda dengan harga biasa. Dengan sering berbelanja di sebuah toko dan akrab dengan pemiliknya, anda mungkin bisa mendapatkan harga khusus setiap kali belanja.
Dapatkan Wisbenbae versi Android,GRATIS di SINI !
Follow @wisbenbae