GuidePedia

0


Origami merupakan seni melipat kertas dari Jepang yang sudah banyak dikenal masyarakat dunia bahkan diakui sebagai media belajar yang baik dalam meningkatkan kreativitas dan seni.

Kini, Origami makin meningkat levelnya dengan sentuhan sedikit teknologi yang dirancang pada sebuah origami agar mampu menari. Sebuah elektromagnetik yang disimpan pada bagian kaki origami burung ini membuatnya mampu berdiri tegak dan menari dengan mengagumkan mengikuti irama. Cek videonya berikut ini:


Adalah kawanan fisikawan muda dari jepang yang hobi membuat inovasi unik yang semua karyanya dipublikasikan pada website ugoita.com. Bukan hanya origami yang mampu menari namun juga karya unik lainnya.

Bahkan Origami saat ini sudah banyak dijadikan objek penelitian para fisikawan di Amerika. American Physical Society menampilkan kurang lebih 12 makalah tentang "Extreme Mechanic" dari origami. Sebuah eksplorasi matematis yang rumit dan bentuk eksponensial yang diperoleh dari melipat origami untuk melihat bagaimana origami dapat digunakan dalam kehidupan nyata.

Seperti Origami bentuk bulan bunga berikut yang dapat melipat sendiri saat ditekan oleh sebuah mesin.

Tertarik untuk memulai origami? 

Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top