GuidePedia



Bertempat di Paris Air Show, yang berlangsung pada 18 Juni 2013 , penghargaan World Airlines Awards yang diprakarsai oleh Skytrax kembali digelar. Dan tahun ini Emirates berhasil meraih predikat The Best Airlines 2013. Tak hanya itu, selain mendapatkan gelar tersebut, Emirates juga menerima penghargaan Best Airline Middle East dan the world's Best Inflight Entertainment.

Mr Tim Clark, Presiden Emirates Airline mengatakan, "Penghargaan ini secara luas dianggap sebagai patokan keunggulan di industri ini bagi kami. Dengannya jelas mencerminkan suara kepercayaan dari para pelaku industri pariwisata global, yang mengakui dan menghargai dorongan kami untuk terus memberikan berkualitas tinggi."

Sebelumnya penghargaan World Airlines Awards dipilih oleh wisatawan di lebih dari 160 negara diseluruh dunia. Dan yang mengejutkan adalah maskapai penerbangan Indonesia yakni Garuda Indonesia mampu meraih peringkat ke delapan.


"Kami mengucapkan selamat kepada para peraih gelar untuk apa yang mereka raih tahun ini. Ini adalah kemenangan fantastis bagi mereka, dan gelar The Best Airlines 2013 jelas adalah refleksi bahwa mereka mampu memuaskan pelanggan mereka," ujar Edward Plaisted, CEO Skytrax. Dan berikut adalah 20 maskapai penerbangan terbaik menurut Skytrax World Airline Awards:

1. Emirates
2. Qatar Airways
3. Singapore Airlines
4. ANA All Nippon Airways
5. Asiana Airlines
6. Cathay Pacific Airways
7. Etihad Airways
8. Garuda Indonesia
9. Turkish Airlines
10. Qantas Airways
11. Lufthansa
12. EVA Air
13.Virgin Australia
14. Malaysia Air
15. Thai Airways
16. Swiss Intl Air Lines
17. Korean Air
18. Air New Zealand
19. Hainan Airlines
20. Air Canada  
 

Beli yuk ?

 
Top