GuidePedia

Arkansas, suatu negara bagian AS mencuri perhatian turis dunia. Ternyata, di sana turis bisa menggali berlian dan membawanya pulang secara cuma-cuma. Berliannya ada yang berwarna putih, cokelat, dan kuning. Wow!



Salah satu destinasi unggulan di Arkansas adalah Taman Nasional Arkansas. Nah, di sinilah turis bisa berburu berlian di The Arkansas Diamond State Park alias area pencarian berlian yang seluas 37,5 hektar. Tak percaya? Sudah ada beberapa orang yang membuktikannya.

Dilansir dari CNN Travel, Kamis (15/8/2013), seorang turis berusia 12 tahun asal North Carolina, Michael Detlaff berhasil mendapatkan berlian di Taman Nasional Arkansas pada 31 Juli lalu. Dia menggali tanah selama 10 menit dan lalu mendapatkan berlian. Tak tanggung-tanggung, dia berhasil membawa pulang berlian 5,16 karat!

"Itu adalah hal yang mengagetkan, ketika ada anak kecil yang menemukan berlian di sini," ujar pihak Taman Nasional Arkansas.

Sebuah situs pertambangan, mining.com mencoba menilai harga berlian yang dibawa oleh Detlaff. Jika berlian milik bocah tersebut dipotong dan dipoles, maka dapat mencapai harga antara US$ 12 ribu-15 ribu atau sekitar Rp 123-154 juta.

Area pencarian berlian di Taman Nasional Arkansas pun memang dibuka untuk umum. Para turis diperbolehkan mencari berlian di sana dengan cara menggali tanah. Setelah itu, membawa pulangnya gratis!

Awalnya, daerah tersebut memang menjadi area pertambangan berlian. Tapi sejak 1972, wilayah itu menjadi bagian Taman Nasional Arkansas. Jumlah berlian di sana diprediksi belum habis.

Detlaff adalah orang ke-328 yang menemukan berlian di Taman Nasional Arkansas. Menuruk pihak Taman Nasional Arkansas, dalam sehari rata-rata ditemukan dua berlian oleh pengunjung. Anda berminat datang dan berburu berlian di sana?











Dapatkan Wisbenbae versi Android,GRATIS di SINI !
Lihat yg lebih 'seru' di sini !
Follow @wisbenbae

Beli yuk ?

 
Top