GuidePedia

0



Hi Boi,

Saya mau sharing pengalaman mendapatkan visa USA untuk HOLIDAY.


Yang saya siapkan jauh hari sebelum meng-apply visa, sbb:

1. PASSPORT, alhamdulilah tahun lalu Saya sudah mengunjungi Negeri Sakura JEPANG. Kalau passport Anda masih polos, jangan harap bisa mendapatkan visa USA. Kunjungan ke Negara tetangga seperti Singapore, Malaysia, Thailand tidak masuk hitungan. Sebaiknya Anda berkunjung dahulu ke Negara besar seperti Jepang, Inggris/Eropa dan Australia. Itu adalah Negara-negara yang masuk hitungan dan merupakan salah satu MODAL yang KUAT untuk Anda mendapatkan visa USA.

2. TABUNGAN, alhamdulilah rekening Saya dan Suami berjumlah diatas 200juta rupiah saat Saya meng-apply visa. Usahakan Anda memiliki minimal 100juta/orang/rekening.

3. SURAT SPONSOR, diperlukan Surat Sponsor dari Suami karena alhamdulilah Saya adalah Ibu Rumah Tangga, tidak bekerja dan BERGANTUNG dengan penghasilan Suami. Surat sponsor berisi tentang keterangan bahwa Suami akan menanggung biaya liburan. (note: karena Suami Saya WN Jepang, dia tidak perlu apply visa untuk bisa ke USA dan tidak perlu menyertakan Surat Keterangan Karyawan dan Surat Keterangan Gaji).

Apabila Anda WNI dan bekerja maka SURAT KETERANGAN KERJA dan SURAT KETERANGAN GAJI diperlukan. Sertakan pula KARTU NAMA ditempelkan diujung SURAT KETERANGAN KERJA.

4. SURAT NIKAH, AKTA LAHIR, KARTU KELUARGA, Semua Identitas resmi dari Pemerintah Indonesia sudah saya miliki. Surat-surat ini berguna untuk menunjukkan RELASI saya dengan Indonesia dan orang yang membiayai perjalanan Saya. Anda harus dapat membuktikan bahwa Anda memiliki RELASI yang PENTING di Indonesia yang tidak mungkin Anda tinggalkan.

5. HOTEL dan PESAWAT, Saya telah memutuskan Hotel Apa, Dimana Alamatnya. Saya juga telah menyiapkan bookingan tiket pesawat. (Just in case, kalau dokumen ini diperlukan atau ditanyakan oleh Konsulat USA, sehingga tidak ada keraguan dari jawaban Anda)


Setelah semua hal diatas lengkap, barulah Saya meng-apply visa USA dengan tahapan, sbb:

TAHAP 1 –ISI FORM VISA USA-

Saya menggunakan jasa dari “Biro Jasa Pengisian Form Online” di daerah Sabang (karena Saya tidak mau ambil resiko dengan kesalahan isi atau komputer di rumah yang mungkin tidak memenuhi syarat spt adobe reader, dsb).

- Saya foto di “Jakarta Foto” di Sabang, ditunggu 15 menit selesai cetak. (cukup sebutkan VISA USA dan mereka sudah mengerti dengan posisi dan persyaratannya)

- Saya dikasih form visa USA yang telah diprint dikertas HVS, Saya isi dengan tulisan tangan sesuai dengan data di PASSPORT dan DOKUMEN LAINNYA.

- Menyerahkan form isian dan PAS PHOTO kepada kasir dan membayar sebesar:

Visa USA Rp. 1.260.000,- (akan disetorkan ke Bank Permata oleh pihak Biro Jasa)

Jasa Rp. 130.000,-

- Saya diberikan “Tanda Terima” oleh pihak Biro Jasa, tanda terima diperlukan untuk pengambilan dokumen 3 hari kemudian.


TAHAP 2 –MENGAMBIL DOKUMEN-

- Setelah 3 hari, Saya di hubungi oleh pihak Biro Jasa, mereka menanyakan Tanggal Berapa? Jam Berapa? Anda siap untuk Interview di Kedutaan USA. Saya diberi beberapa pilihan hari (sesuai dengan jadwal yang tersedia di layar komputer). Saya pilih tanggal 29 Nov jam 9 Pagi.

- Sebelum data Saya diSubmit, pihak Biro Jasa sebelumnya mengirimkan “Data Isian Form Visa USA” ke email Saya. Setelah Saya check dan semua isian BENAR, Saya membalas email, baru kemudian pihak Biro Jasa mengSubmit form visa tsb.

- Keesokan harinya, Saya datang ke Biro Jasa untuk mengambil BUKTI SETOR BANK PERMATA dan BUKTI APPOINMENT VISA.


TAHAP 3 –INTERVIEW-

Jam 8.30 pagi Saya sudah tiba di Kedutaan USA, dengan maksud agar tidak terlambat namun ternyata Saya kepagian…Jam 9 yang dimaksud yakni Jam 9 Anda harus hadir di gerbang luar Kedutaan, bukan Jam 9 untuk Interview)…

Saya mengenakan pakaian rapih dan sopan, sesuai dengan karakter Saya, tidak diada-ada atau berlebihan. (Blouse berkerah, rok sedengkul, sepatu tertutup).


Berikut gate demi gate yang harus dilalui:

GATE 1, Post terluar. Check in dengan menunjukkan passport dan BUKTI APPOINMENT VISA. Setelah itu Saya dipersilakan menuju Gate X-ray.

GATE 2, Post Pintu Gerbang Kedutaan. HP Saya diserahkan dalam keadaan off, Tas dan dokumen di X-ray, Saya diberikan NameTag dan Nomor untuk pengambilan HP. Setelah itu Saya dipersilakan masuk ke Lapangan Basket.

GATE 3, Loket penerimaan BUKTI APPOINMENT VISA. Setelah Saya memberikan dokumen tsb, Saya diberikan nomor antrian. Nomor tersebut diberikan per Group. Setelah itu Saya berjalan menuju Hall Besar tanpa AC.

GATE 4, Hall Besar. Menunggu kira-kira 1 jam. Tersedia minuman dan snack dengan harga standart café.

GATE 5, Scan Finger. Mengantri di dalam ruangan ber-AC untuk diambil sidik jari. Dipanggil per group.

GATE 6, Antrian Interview. Mengantri kembali disamping ruangan Scan Finger. Kurang lebih 45 menit kemudian, Group Saya dipanggil untuk mengantri berdiri di depan Loket Interview.

GATE 7, Loket Interview. Saya berhadapan dengan Konsulat USA (Lelaki Bule), Saya ucapkan “Hello” sambil senyum, kemudian percakapanpun dimulai. Setelah selesai percakapan Beliau memberikan Kertas Putih yang berisi Dimana dan Kapan Visa bisa diambil. (note: Kertas merah berarti Visa ditolak, Kertas Kuning berarti Re-schedule untuk interview)



Must bring items:

- Buku untuk bacaan biar tidak bosan menunggu

- Sapu tangan (Hall yang di luar, PANASS)


Kesiapan dokumen, kejelasan tujuan dan kejujuran Anda dalam menjawab pertanyaan adalah hal penting yang harus Anda lakukan.


Demikian pengalaman Saya mendapatkan Visa USA. Semoga berguna. Terimakasih

Lihat yg lebih 'mudah' di sini !

Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top